Jombang, 23 September 2023 – MTsN 3 Jombang menggelar Proyek Penguatan Profil Pelajar Pancasila dan Profil Pelajar Rahmatan Lil Alamin (P5P2RA) dengan tema “Suara Demokrasi” sebagai puncak dari rangkaian kegiatan proyek. Acara berlangsung pada Sabtu, 23 September 2023, di Gedung Serba Guna Hasbullah Said PP Bahrul Ulum.
Acara ini dihadiri oleh Kepala madrasah beserta jajarannya, guru dan pegawai, serta siswa kelas 7 dan kelas 8 yang telah menerapkan kurikulum merdeka sebagai pembelajarannya.
Gelar karya ini merupakan hasil dari tahapan pelaksanaan P5P2RA dengan tema suara demokrasi yang telah dilaksanakan oleh guru dan seluruh siswa kelas 7 dan 8 sejak awal semester, dengan durasi kurang lebih 3 bulan. Tahapan kegiatan meliputi pengenalan materi dan eksplorasi isu, kontekstualisasi dan visualisasi berupa pembuatan karya dalam bentuk poster dan konten video, serta tahap aksi berupa seleksi kandidat ketua OSIS, kampanye, pembuatan Tempat Pemungutan Suara (TPS), unjuk kerja, dan refleksi.
Seleksi kandidat ketua OSIS dilakukan secara ketat yang merupakan perwakilan tiap kelas. Petugas penyeleksi untuk siswa putra adalah Hanik Izzah Fitriana dan Nurul Fitria Hidayati, sementara petugas penyeleksi untuk siswa putri adalah M. Imam Muttaqin dan Muhammad Munib. Terpilihlah 3 kandidat Ketua OSIS baik putra maupun putri dari proses seleksi tiap kelas. Sementara siswa yang tidak terpilih sebagai kandidat Ketua OSIS menjadi petugas Kelompok Penyelenggara Pemungutan Suara (KPPS).
Proses pelaksanaan penyampaian orasi kandidat ketua OSIS telah dilaksanakan pada Rabu, 20 September 2023, di halaman utama MTsN 3 Jombang. Puncak acara dilaksanakan pada Sabtu, 23 September 2023.
Acara dimulai dengan penampilan tim paduan suara MTsN 3 Jombang, menyanyikan lagu Indonesia Raya dan Yalal Waton, yang kemudian dilanjutkan dengan sambutan dari kepala madrasah, Muhammad Masrul. Dalam sambutannya, beliau menyampaikan bahwa kegiatan Gelar Karya P5 Tema Suara Demokrasi ini adalah langkah penting dalam memberikan pengalaman berdemokrasi bagi peserta didik. Beliau juga berharap agar peserta didik dapat mengaplikasikan pengalaman ini dalam kehidupan masyarakat pada masa depan ketika mereka telah memenuhi syarat sebagai kandidat terpilih maupun sebagai pemilih dalam pemilu.
Sambutan selanjutnya disampaikan oleh Pengawas Bina Kantor Kementerian Agama Kabupaten Jombang, Tolib Wahyudi.
Acara dilanjutkan dengan pengumuman poster terbaik hasil karya siswa kelas 7 dan 8 dalam rangka proyek tema suara demokrasi yang disampaikan oleh Wakabid Kurikulum, Adatul Istiqomah. Kemudian, disusul dengan penayangan video tentang simulasi demokrasi dan penampilan drama kolosal dari siswa kelas 8B dengan tema “Beda boleh tapi persatuan tetap ada”.
Acara inti dari kegiatan ini adalah pemungutan suara pemilihan ketua OSIS. Hasil dari pemungutan suara menunjukkan bahwa kandidat terpilih untuk putra adalah kandidat nomer 2, Almer Pandya Azmi dari kelas 7A, sementara kandidat terpilih untuk putri adalah kandidat nomer 1, Farah Fasiha dari kelas 8W. (hms)