Jombang – Prestasi membanggakan kembali diraih oleh MTsN 3 Tambakberas Yayasan PPBU Jombang. Dalam pawai budaya yang telah dilaksanakan 21 September lalu, pengumuman pemenang yang diberikan sehari setelahnya membawa MTsN 3 Jombang berhasil menyabet kategori Penyaji Terbaik Non Ranking Kategori SMP/MTsN Kabupaten Jombang.
Pengumuman pemenang ini selaras dengan berita acara Pawai Budaya Jombang tahun 2019 yang infonya dapat diunduh di http://www.majalahsuarapendidikan.com/2019/09/daftar-penyaji-terbaik-pawai-budaya.html
Diketahui, acara yang dimulai sejak pukul 09.00 WIB ini didukung dengan pagar barikade untuk menjaga agar penonton pawai tidak sampai mengganggu peserta pawai yang berpartisipasi. Tema besar yang diusung adalah “Jombang Banget” dengan pembagian 20 sub tema yang wajib diikuti oleh peserta pawai.
[Best_Wordpress_Gallery id=”22″ gal_title=”Pawai Budaya (Karnaval)”]
Rute yang dilalui peserta pawai termasuk MTsN 3 Tambakberas Jombang dimulai dari Alun-alun Jombang – Jalan Bupati Suro Adiningrat – Jl. KH. Wahid Hasyim, dan berakhir di depan kantor BCA Jombang. Penampilan dari MTsN 3 Jombang sendiri dinilai paling atraktif dan menghibur, oleh dewan juri. Jika ingin melihat video aksi dari peserta MTsN 3 Jombang dapat langsung diklik di https://www.youtube.com/watch?v=g38TCTogYKI&feature=youtu.be
Penyerahan penghargaan pemenang pawai akan diserahkan malam ini (26/09) di Alun-alun Kabupaten Jombang bersamaan dengan pentas Wayang Kulit Ki Dalang Anom Suroto dan Cak Percil Cs. Selamat kepada MTsN 3 Tambakberas Jombang! (Def)