SEKILAS INFO
: - Senin, 16-09-2024
  • 5 bulan yang lalu / Pendaftaran Peserta Didik Baru MTs Negeri 3 Jombang PP Bahrul Ulum Tahun Pelajaran 2024-2025 SUDAH DITUTUP
Program Literasi : Kerjasama MTsN 3 Jombang dengan Perpustakaan Mastrip

Jombang – MTsN 3 Jombang bekerjasama dengan Perpustakaan Mastrip Jombang melaksanakan program literasi sekolah. Program literasi ini merupakan program wajib baca yang diperkenalkan di MTsN 3 Jombang sejak 3 tahun lalu. Predikat sekolah literasi yang telah diraih MTsN 3 Jombang merupakan salah satu pencapaian karena adanya program ini.

“Program Literasi ini merupakan program wajib baca yang diperkenalkan di kelas unggulan sejak 2-3 tahun lalu, kemudian mulai diperkenalkan di kelas reguler sejak setahun yang lalu”, ujar Ibu Adatul Istiqomah, S.Ag, M.M.Pd ketika dihubungi tim web madrasah sabtu (16/03).

Beliau melanjutkan, pada awalnya program literasi dilaksanakan di kelas unggulan, dengan kewajiban membaca 10 buku tiap anak. Sedikit demi sedikit program dikembangkan untuk kewajiban baca 5 buku bagi kelas reguler. Setiap anak yang telah menyelesaikan bacaan bukunya, diwajibkan menuliskan daftar judul, penerbit dan inti dari buku yang dibaca, ke dalam sebuah buku. Buku daftar bacaan yang dimaksud bernama buku “wajib baca” yang nantinya harus diserahkan kepada wali kelas masing-masing menjelang ujian kenaikan kelas.

         

MTsN 3 Jombang telah dinobatkan sebagai sekolah literasi karena prestasi-prestasinya antara lain, karya-karya tulis yang telah menjadi buku beserta makalah-makalah yang telah dihasilkan. Dalam proses penerapan wajib baca, kendala yang terasa adalah ketersediaan buku yang kurang dibandingkan dengan banyaknya buku yang harus dibaca oleh seluruh peserta didik. Untuk itu, MTsN 3 Jombang bekerjasama dengan Perpustakaan Mastrip Jombang sehingga kendala dapat teratasi. Perpustakaan keliling milik Perpustakaan Mastrip akan datang 3 – 4 kali dengan jadwal yang dibuat bergiliran. Setiap kelas mendapatkan jatah 2 jam per pertemuan. Dengan adanya program literasi ini, madrasah telah mendukung program Dinas Pendidikan dan Kemenag untuk program sekolah gemar membaca, menulis, dan presentasi. (Def)

 

69 views

Pengumuman

PENDAFTARAN PESERTA DIDIK BARU (PPDB) MTSN 3 JOMBANG TAHUN PELAJARAN 2024/2025

PENDAFTARAN PESERTA DIDIK BARU (PPDB) MTSN 3 JOMBANG TAHUN PELAJARAN 2023/2024

PENDAFTARAN PESERTA DIDIK BARU (PPDB) MTSN 3 JOMBANG TAHUN PELAJARAN 2022/2023