SEKILAS INFO
: - Sabtu, 27-04-2024
  • 3 bulan yang lalu / Pendaftaran Peserta Didik Baru MTs Negeri 3 Jombang PP Bahrul Ulum Tahun Pelajaran 2024-2025 DIBUKA secara Online dan Offline tanggal 31 Januari s.d. 29 Februari 2024 Segera daftarkan diri kalian melalui link berikut http://ppdb.mtsntambakberas.sch.id/formulir/
  • 8 bulan yang lalu / Keberhasilan Siswa MTsN 3 Jombang Meraih Juara 3 dalam Ajang Musabaqah Qiroatil Kutub (MQK) di Ponpes An-Nur Malang   Prestasi gemilang kembali diukir oleh Gilang Pratama Maulana Ibrahim siswa  MTsN 3 Jombang dalam ajang Musabaqah Qiroatil Kutub (MQK) tingkat Provinsi Jawa Timur yang diselenggarakan oleh OSMANA 5 dalam rangka HARLAH Ponpes An-Nur 2 “Al-Murtadlo” ke-44...
Jambore Internasional : Ajang Perkenalan Santri Berbagai Negara

Malaysia – Peserta Jambore Internasional dari MTsN 3 Tambakberas Jombang telah mengikuti kegiatan di Universiti Sains Islam Malaysia (USIM) sejak senin (08/04). Kegiatan dimulai pukul 06.00 pagi dengan Sholat subuh berjamaah, sarapan, kemudian mengikuti jadwal sesuai ketentuan USIM.

Acara diawali dengan perkenalan panitia kepada peserta. Perkenalan dilanjutkan dengan pembentukan team work yang diacak berbagai sekolah dari negara yang berbeda-beda. Setiap peserta wajib memperkenalkan diri dalam kelompok. Masing-masing tim kemudian diberi kesempatan bekerjasama dalam kegiatan agar tercipta chemistry yang baik.

Kegiatan-kegiatan selanjutnya antara lain tie and dye, yaitu keterampilan mengikat dan mencelup dalam warna untuk menghasilkan kaus yang berwarna-warni dilaksanakan dalam kelompok-kelompok. Setelah mengeringkan hasil, peserta diajak Tazkirah di masjid USIM. Kegiatan treasure hunt atau berburu harta karun dibuat semenarik mungkin oleh panitia, dengan petunjuk-petunjuk berbahasa Inggris sehingga ideal untuk proses pembelajaran yang menyenangkan.

Opening ceremony Jambore Internasional dilaksanakan malam harinya pukul 21.00 waktu Malaysia. Dalam pembukaan tersebut dipaparkan bahwa peserta Jambore Internasional tahun 2015 berasal dari berbagai negara termasuk Banjamaracutit, Darussalam School Thailand. Tahun 2017, Darun Najah Jakarta juga turut serta. Total keseluruhan peserta sekitar 125 orang dari pondok tahfiz di Malaysia, Thailand, Darun Najah Tangerang, Australia, MTsN 3 Tambakberas Jombang, Pondok Karang Asem Lamongan, Semarang, dan MAN 2 Malang.

Tahun 2019 peserta yang mengikuti Jambore Internasional dari Indonesia bertambah mulai dari MTsN 3 Tambakberas Jombang, MAN 2 Malang, SMAIT Tasikmalaya, MA Ma’arif Singosari, dan SMA Terpadu Al-Izzah Papua Barat. Menurut informasi yang diterima tim web madrasah pada selasa (10/04) USIM I-GSN Jamboree 2019 dilaksanakan tiga tahap terhitung bulan April ini. (Def)

31 views

Pengumuman

PENDAFTARAN PESERTA DIDIK BARU (PPDB) MTSN 3 JOMBANG TAHUN PELAJARAN 2024/2025

PENDAFTARAN PESERTA DIDIK BARU (PPDB) MTSN 3 JOMBANG TAHUN PELAJARAN 2023/2024

PENDAFTARAN PESERTA DIDIK BARU (PPDB) MTSN 3 JOMBANG TAHUN PELAJARAN 2022/2023